Pelatihan Enumerator Lansia Yang Kedua
Pelatihan Enumerator Lansia yang kedua dilaksanakan pada 18 September 2019 bertempat di Rumah Dr. Sri Sunarti yang beralamatkan di Jalan Adi Santoso No. 54 Kelurahan Ardirejo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Enumerator adalah orang yang melakukan pengumpulan data (collecting data) penelitian dengan mengunjungi rumah responden atau petugas lapangan yang membantu tugas peneliti dalam kegiatan pengumpulan data.
Pelatihan yang kedua ini diselenggarakan karena adanya tambahan personel enumerator dalam penelitian Program Studi Doktor Ilmu Kedokteran Minat Kedokteran Sosial Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya (FKUB) dengan judul Hubungan Sindroma Kerapuhan Dengan Kualitas Hidup Pada Lansia Dan Perbaikannya Setelah Kombinasi Intervensi Aktivitas Fisik, Diet Tinggi Protein, Suplementasi Vitamin D Dan Terapi Psiko-religi.
Foto : Pemaparan materi |
Penelitian ini akan menyasar lansia yang ada di Kelurahan Ardirejo dan Desa Panggungrejo. Keduanya masuk ke dalam wilayah administrasi Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang.
Pelatihan enumerator merupakan salah satu bagian dari kegiatan penelitian yang bertujuan untuk melakukan penyamaan persepsi antara peneliti dan enumerator dalam pengumpulan data di lapangan. Enumerator menjadi komponen penting dalam menjaga kualitas data yang dikumpulkan di lokasi penelitian.
Dalam pelatihan ini dilakukan metode penyampaian materi yang ada di kuesioner, diskusi maupun dengan praktek wawancara di ruangan (role play).
Foto : Praktek wawancara oleh enumerator |
Kuesioner yang akan diimplementasika pada penelitian ini, atau dikenal dengan Studi Lansia ini terdiri atas beberapa instrumen, yaitu Lembar Persetujuan Sebagai Responden (informed consent), Informasi Lapangan, Identitas Responden, Data Sosial Ekonomi Demografi, Riwayat Kesehatan, Kepemilikan Aset, WHOQOL-Bref, CASP-19, Frailty Index, Geriatric Depression Scale, Semi Quantitative Food Frequency Questionnaire, Psikoreligi, Aktivitas Fisik (IPAQ), Skor Proteksi Tubuh Terhadap Sinar Matahari, Skor Berjalan, Riwayat DM, dan Pengukuran Antropometri.
Peneliti Lansia Dr. Sri Sunarti merekrut para perawat muda yang tertarik kepada kehidupan lansia untuk menjadi enumerator dalam penelitian ini. Ada 6 perawat yang direkrutnya dengan berwawasan gender, yaitu 3 perawat laki-laki dan 3 perawat perempuan. Sedangkan sebagai pemateri dalam pelatihan tersebut dipercayakan kepada Tim SMARThealth yang telah memiliki kesejarahan penelitian dengan FKUB. Dalam hal ini, Tim SMARThealth diwakili oleh Budiarto Eko Kusumo, Koordinator Program SMARThealth.
Dalam pelatihan ini, enumerator selain mendapatkan paparan materi penelitian juga memperoleh pembekalan motivasi agar supaya memiliki ketangguhan di lapangan. *** [180919]
0 Comments: