Instalasi eKader di Puskesmas Pakisaji

Selesai Jumatan di Masjid Thariqul Khair yang berada di lingkungan Perumahan Pondok Mutiara Bonagung di Parangargo, Tim SMARThealth Universitas Brawijaya (UB) melanjutkan langkah untuk menuju Puskesmas Pakisaji yang terletak di Jalan Raya Pakisaji No. 19 Dusun Jatirejo, Desa Pakisaji, Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.

Di Puskesmas Pakisaji itu, acara instalasi aplikasi eKader diselenggarakan hari ini (Jumat, 20/11/2020) di Ruang Pertemuan Puskesmas yang berada di lantai dua. Pesertanya adalah kader-kader kesehatan yang berasal dari dua desa, yaitu Desa Karangduren dan Desa Kendalpayak.


Instalasi aplikasi eKader di Puskesmas Pakisaji (20/11/2020)

Kedua desa itu mengirimkan masing-masing 5 kadernya yang dipilih oleh desa. Mereka membawa handphone (HP) sendiri-sendiri untuk instalasi aplikasi eKader tersebut. Kader Karangduren didampingi oleh perawat Desa Karangduren, Evi Dyah Prahesti, A.Md.Kep, dan kader Kendalpayak dikawal oleh perawat Desa Kendalpayak, Ardianse Ria Saputra, A.Md. Kep.

Tampak hadir pula staf PTM Puskesmas Pakisaji, Indah Ratri Ayunaningtyas, S.Tr.Keb yang telah berkenan memfasilitasi pertemuan ini. Kemudian menyusul kedatangan staf Seksi PTM Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Malang, Candra Hernawan dan Wildan Adi Yatma.

Acara yang dimulai pukul 14.16 WIB ini terlihat berbeda sendiri. Peserta instalasi aplikasi eKader di Puskesmas Pakisaji mengenakan seragamnya masing-masing. Kader Karangduren memakai seragam batik berlatar warna merah, dan kader Kendalpayak menggunakan seragam kaos hijau berlengan warna kuning.

Proses instalasi aplikasi eKader di Puskesmas Pakisaji ini boleh dikata terbilang yang tercepat di antara proses instalasi di tempat lainnya. Kemungkinan hal ini disebabkan oleh spesifikasi HP yang dimiliki oleh sebagian besar kader tersebut.

Kader Kendalpayak memperlihatkan proses yang tercepat, mengingat HP yang dimiliki oleh kelima kadernya memiliki spesifikasi keluaran terbaru. Sedangkan untuk kader Karangduren, dari 5 kader yang dipilih oleh desa, 3 kader memegang HP yang spesifikasinya telah memenuhi standar pada umumnya sedangkan yang 2 kader lainnya masih menggunakan HP keluaran lama. Sehingga, yang 2 kader itu memerlukan waktu lebih lama ketimbang yang lainnya. Satu kader bisa mencapai final manakala memorinya dilonggarkan dengan merelakan semua foto selfinya dan video yang disimpannya. Sementara itu, kader yang satunya tidak bisa tuntas karena memory spacenya tidaklah cukup. Jadi, terpaksa harus dilanjutkan di rumah dengan catatan harus menghapus semua foto dan video yang ada di dalamnya.

Pada pukul 15.18 WIB, prosesi instalasi aplikasi eKader di Puskesmas Pakisaji selesai sudah. Berakhirnya instalasi di sini sekaligus mengakhiri rangkaian instalasi aplikasi eKader yang dilakukan oleh Tim SMARThealth UB untuk 10 desa yang akan mengikuti workshop pelatihan kader dan tenaga kesehatan di di Hotel Ollino Garden pada 23-24 November 2020. *** [201120]


Penulis : Budiarto Eko Kusumo   ǀ   Penyunting Naskah : Budiarto Eko Kusumo


0 Comments: